Cara memperbaiki Hardisk yang tidak terbaca di windows - Blognye Anak Balai
Headlines News :

Vocal Musician

Home » » Cara memperbaiki Hardisk yang tidak terbaca di windows

Cara memperbaiki Hardisk yang tidak terbaca di windows

Written By Unknown on Rabu, 24 April 2013 | 00.02

Cara memperbaiki Hardisk yang tidak terbaca di windows

Apakah anda mempunyai hardisk yang tidak terbaca di windows, tetapi dapat terbaca di BIOS ?

Kebanyakan orang akan menganggap bahwa hardisk tersebut sudah rusak dan tidak dapat di pakai kembali, tetapi sebenarnya itu salah, selama firmware hardisk masih dapat terbaca di BIOS, berarti Hardisk tersebut masih dapat dipergunakan lagi.

Hal tersebut diakibatkan karena MBR (Master Boot Record) yang seharusnya menjadi kontrol dari suatu hardisk telah rusak (corrupted) atau bahkan terhapus karena faktor ketidak sengajaan atau secara sengaja dengan menggunakan tool/software yang ada.

Banyak program yang mengklaim dapat memperbaiki MBR dengan cepat, hanya dalam hitungan detik dapat menghapus, menginstall, atau mengedit MBR sesuai keinginan kita, tetapi apabila anda kurang memahami cara kerja MBR anda akan mengalami kesulitan dalam pengerjaannya. Bahkan kadang-kadang ada hardisk yang bandel dan sangat sulit untuk diperbaiki dengan menggunakan tools tersebut. hal tersebut dikarenakan terlalu banyaknya data-data yang disimpan didalam memori hardisk yang tidak hilang dengan cara di format melalui cara biasa.

Tetapi jangan khawatir, berikut adalah cara-cara untuk memperbaiki MBR Hardisk yang bandel sekaligus menghapus seluruh data secara permanen, sehingga kondisi hardisk menjadi seperti baru lagi.

1.  Siapkan Hiren’ Boot CD anda yang terbaru, kemudian masukan kedalam CD/DVD ROM anda
2.  Setting BIOS anda agar dapat Booting dari CD/DVD.
3.  Arahkan ke Dos Program kemudian tekan Enter.

4.  Pilih Hard Disk Tools


5.  Cari dan pilih Active Kill Disk 
6.  Cari dan pilih Hard disk anda yang bermasalah kemudian ikuti petunjuk yang ada (F10) untuk langsung menghapus data dan menginstall MBR default



7.  Tunggu sampai selesai.

Dengan menggunakan tool ini memang membutuhkan waktu yang relatif cukup lama, bahkan bisa sampai seharian, tetapi hasil yang didapat sangat sesuai dengan waktu yang diperlukan.

Demikian tutorial ini saya tulis berdasarkan pengalaman pribadi, dan sudah di uji coba berhasil 100%.

Terima kasih.
Share this article :

4 komentar:

Yusup Abdurakhman mengatakan...

Alangkah lebih baiknya apabila anda mencantumkan link SUMBER dari artikel yang anda COPAS...!!!

Belajarlah untuk menghargai tulisan orang lain.

Terimakasih.

Trading for Living mengatakan...

setuju mas yusup.... boleh copas tapi sumbernya (pembuat tulisan) mesti ditulis.

http://teknisi-com.blogspot.com/2012/09/cara-memperbaiki-hardisk-yang-tidak.html

Unknown mengatakan...

saya mau tanya, setelah selesai menginstal windows 7 hardisk saya terdeteksi di bios tapi gak bisa terdeteksi di my computer, itu caranya gimana biar bisa terdeteksi di my computer juga,.. tolong dibantu mas,..

IDCHEAT.COM mengatakan...

sipz

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Blognye Anak Balai - All Rights Reserved
Template Modify by Creating Website
Proudly powered by Blogger